Apa Itu Resume Kerja
Dalam KBBI, resume berarti ringkasan atau ikhtisar. Karena pengertiannya yang umum, istilah resume memiliki beberapa jenis atau versi, misalnya ikhtisar, ringkasan stricto sensu, dan abstrak. Dalam dunia kerja juga dikenal istilah resume kerja yang biasa disamakan dengan curriculum vitae (CV).
Apa itu resume kerja? Jawabannya adalah dokumen yang isinya tentang tujuan dan karir, serta pengalaman dan pencapaian seseorang yang dibuat untuk melamar pekerjaan. Meski isi resume kurang lebih sama dengan CV, nyatanya resume kerja adalah versi singkat dari CV. Dengan kata lain, resume memuat informasi yang lebih ringkas dan padat dibanding CV.
Selain lebih ringkas dan padat, resume juga lebih fleksibel dari CV karena pelamar kerja dapat memberikan penekanan pada prestasi, pencapaian, serta pengalamannya agar tampak menonjol.
Hal yang Harus Diperhatikan Saat Membuat Resume
Saat akan membuat resume, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu sebagai berikut:
- Kejujuran
Salah satu hal yang harus diperhatikan ketika membuat resume adalah kejujuran. Maksudnya, setiap informasi yang tercantum di dalam resume harus sesuai dengan fakta, mulai dari umur, latar belakang pendidikan, hingga status perkawinan.
Hal ini sangat penting karena bagian HRD akan memeriksa kebenaran informasi dalam resume Anda. Dengan kata lain, apabila Anda tidak jujur saat membuat resume dan ketidakjujuran tersebut diketahui oleh pihak perekrut, maka Anda tidak akan diterima. Bahkan Anda juga dapat di-black list.
- Kerapian
Selain kejujuran, Anda juga harus memperhatikan kerapian dalam membuat resume. Kerapian yang dimaksud berkaitan dengan penggunaan jenis huruf (font) dan ukurannya. Pastikan Anda memilih jenis huruf yang sesuai atau formal dengan ukuran yang pas sehingga resume dapat dibaca dengan mudah oleh pihak perekrut.
Selain ukuran dan jenis huruf yang digunakan, Anda juga harus memperhatikan tatanan paragraf saat membuat resume. Pastikan untuk menggunakan tatanan paragraf yang rapi karena aspek kerapian pada resume juga menjadi perhatian perekrut.
- Kesederhanaan
Saat membuat resume, Anda disarankan untuk membuatnya dengan sederhana. Maksudnya, Anda tidak perlu membuat resume dengan desain yang terlalu banyak. Disarankan untuk membuat resume dengan desain yang sederhana tetapi diatur dengan menarik.
Selain dari segi desain, kesederhanaan juga harus tercermin dari segi bahasa. Maksudnya, Anda disarankan untuk menggunakan bahasa yang sederhana, tetapi jelas dan ringkas agar resume dapat dipahami oleh perekrut dengan mudah.
- Keakuratan
Seperti yang telah diuraikan pada poin kejujuran sebelumnya, Anda harus mengutamakan kejujuran ketika membuat resume. Pasalnya, pihak perekrut akan menilai keakuratan dari resume yang Anda buat, yaitu dengan cara mengecek kebenaran setiap informasi yang ada pada resume tersebut.
Artinya, jika pihak perekrut menemukan ada informasi yang tidak akurat di dalam resume Anda dan menemukan bahwa Anda tidak jujur, maka kemungkinan besar akan lamaran Anda akan ditolak. Oleh karena itulah keakuratan dan kejujuran menjadi hal yang sangat penting dan harus diperhatikan saat membuat resume kerja.
Dengan mengetahui tentang apa itu resume kerja dan apa saja yang perlu diperhatikan dalam pembuatannya, Anda pun akan dapat membuat resume kerja dengan baik. Namun, jika masih bingung, Anda disarankan untuk melihat contoh resume yang dapat ditemukan di internet.
Dengan melihat dan berpedoman pada contoh resume, Anda pun akan tahu struktur atau resume kerja seperti apa yang harus ditulis.