Trik Download Game PC Ukuran Kecil Cepat dan Mudah
Biasanya, para gamers yang memiliki pc kentang akan mencari game pc ukuran kecil di mesin pencarian. Apalagi minimnya kuota internet yang mau tidak mau memaksa gamers untuk mencari game pc ringan supaya dengan kuota terbatas yang dimiliki, game pc tetap bisa dimainkan. Tidak perlu malu jika saat ini kamu berada di kondisi seperti ini. Karena setiap gamer pasti pernah memasuki masa kelam tersebut. Karena itu, berikut ini akan diberikan rekomendasi beberapa game pc dengan ukuran kecil untuk kamu yang memiliki pc kentang dan fakir kuota.
Daftar Game PC Berukuran Kecil yang Bisa Kamu Pilih
Jika saat ini kamu memiliki PC atau laptop yang RAMnya tidak lebih dari 2 GB mungkin kamu akan bingung memilih game mana yang akan cocok dan bisa dimainkan di pc dengan RAM sekecil itu. Tapi kamu tidak perlu khawatir karena meski RAM pc yang kamu punya kecil, kamu tetap bisa memainkan game dengan lancar. Karena saat ini ada beberapa game pc dengan genre dengan ukuran kecil yang bisa kamu dapatkan. Bahkan genrenya pun berbeda-beda ada yang tembak-tembakan, peperangan hingga petualangan. Jadi kamu bisa bebas nanti memilih game yang kamu sukai kemudian mengunduh file dan menginstalnya.
Langsung saja masuk ke game yang pertama yaitu game Raft. Game keren ini bisa diunduh di pc dengan ukuran kecil. Game ini berbicara tentang bagaimana cara bertahan hidup meski berada di tengah lautan yang super ganas. Beberapa hal yang bisa kamu lakukan adalah membangun rumah, memasak, membuat senjata supaya bisa bertahan meski berada di tempat yang tidak semestinya. Kamu juga bisa kumpulkan puing-puing yang ada di tengah laut dan membuat rumah yang nyaman tapi harus tetap waspada karena hiu kapan saja akan menerkam kamu. Kemudian, kamu juga bisa mengunduh game yang kedua yakni Super POTUS Trump. Apakah kamu pernah terpikir menjadi seorang Donald Trump yang bisa dengan mudah memainkan politik? Daripada kamu berkhayal, mengapa tidak mencoba game ini saja. Kamu bisa kalahkan beberapa musuh seperti Iron Man dan lain-lain.
Tapi jika menurut kamu game Super POTUS Trump tidak begitu asyik untuk dimainkan, tidak perlu khawatir karena masih ada game Einar yang bisa kamu download di pc kentang kamu. Tidak banyak yang mengetahui jika game sekelas The Withcer bisa didownload di pc dengan spek minim. Tapi meski game ini ukurannya kecil, tetap saja kamu akan mendapatkan game yang seru. Jadi jika ada waktu kosong, segeralah mencobanya.
Trik Download Game PC Terbaik dengan Cepat
Buat kamu para gamers yang saat ini ingin download game pc offline terbaik, maka kamu bisa ikuti cara ini supaya mudah dan cepat. Karena pastinya kamu sudah tahu jika proses download memakan waktu yang lama dan akan sangat membosankan. Karena itu, kamu bisa gunakan trik download ini supaya bisa mendapatkan game yang kamu mau dengan cepat. Cepat disini tidak berarti jika kamu bisa cepat dalam menemukan game yang akan diunduh melainkan cepat dalam mengunduh game tersebut. Tapi yang biasanya menjadi kendala adalah koneksi tidak mendukung. Jika kamu ingin mendapatkan aplikasi game dengan cepat, kamu harus pastikan koneksi di pc kamu cepat dan stabil. Selain itu, kamu juga bisa gunakan beberapa software seperti Internet Download Manager, Flash Get atau Free Download Manager. Jika sudah menggunakan salah satu softwarenya, kamu juga harus memastikan jika game yang didownload adalah dari server Indonesia.