Hukum, Dalil dan Hadits Tentang Sedekah
Dengan mempelajari hadits tentang sedekah kita sebagai seorang muslim akan mengetahui keutamaan dan manfaat sedekah dengan lebih jelas. Karena itu pada kesempatan kali ini kami akan mengajak kamu untuk mengetahui beberapa hadits keutamaan memberi tentang sedekah berikut ini.
Agama Islam mengajarkan kita untuk selalu berbuat kebaikan setiap harinya, dan salah satu kebaikan atau amal baik yang dapat kita kerjakan dengan mudah adalah sedekah.
Sedekah tidak harus berupa materi, karena kita bisa memberikan sedekah dengan memberikan bantuan kepada sesama manusia untuk tujuan mendapatkan kebaikan dan pahala dari Allah SWT.
Jadi jika kamu saat ini telah menjadi orang tua, ajarilah anak kamu untuk memulai kebiasaan sedekah sejak disni sampai mereka dewasa. Sehingga dengan mengajarkan kebaikan sedekah maka akan terbentuk kepribadian seorang manusia yang saling peduli antar sesama manusia.
Ada banyak hadist tentang sedekah yang menjelaskan hukum dan keutaman sedekah yang bisa kita menjadi pedoman kita sebagai seorang muslim.
Hukum Sedekah Dalam Islam
Sebelum mengajarkan anak tentang kebiasaan sedekah, saat menjadi orang tua kamu juga harus memahami lebih jelas tentang sedekah terlebih dahulu. Salah satunya adalah dengan memahami hukum sedekah menurut ajaran agama Islam.
Hukum melaksanakan sedekah dalam islam adalah sunah, jadi ketika kita mengerjakan sedekah bisa mendapatkan pahala dan kebaikan, dan saat kita tinggalkan sedekah juga tidak mendapatkan dosa.
Tapi sedekah hukumnya bisa berubah menjadi wajib, saat seorang muslim sudah mampu dan berkecukupan kemudian bertemu dengan orang yang sedang kekurangan sebaiknya berikanlah sedekah makanan, uang atau bantuan lainnya.
Dalil Tentang Sedekah
Setelah mengetahui hukumtentang sedekah, selanjutnya kamu juga harus mengetahui daliltentang sedekah yang ada pada Al-Quran dan hadist yang menjelasakan dengan jelas tentang pentingnya sedekah dalam ajaran agama Islam.
Di dalam Al-Quran Allah memerintahkan umat-Nya untuk melakukan sedekah dalam surat Al-Talaq ayat 7. Pada surat dan ayat tersebut menjelaskan tentang perintah sedekah dan janji Allah SWT membalas kebaikan atas sedekah.
Dalil lainnya dalam Al-Quran tercantum dalam surat Al-Baqarah ayat 276 yang menjelaskan tentang Allah SWT yang menyukai orang yang gemar bersedekah.
Hadist Tentang Sedekah
Selain dalil tentang sedekah tercantum dalam Al-Quran yang telah dijelaskan di atas ada juga beberapa hadist tentang sedekah berikut ini :
- Bukhari dan Muslim menjelaskan tentang sedekah yang paling utama dan diriwayatkan Abu Hurairah R.A. Isi hadist tersebut adalah tentang contoh sedekah seperti berbuat adil/mendamaikan orang, menolong orang naik kendaraan, membawakan barang bawannya, ucapan yang baik, berkata baik, langkah berjalan untuk menunaikan sholat, menyingkirkan rintangan di jalan semua hal tersebut adalah termasuk dalam sedekah.
Ada juga HR. Muslim yang menjelaskan tentang sedekah tidak akan mengurangi harta yang menyedekahkannya tetapi Allah SWT malah akan meningkatkan derajat seorang muslim yang telah melaksanakan sedekah.
- Al-Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah RA juga menjelaskan keutaman sedekah yang intinya tentang malaikat akan mendoakan kebaikan untuk orang yang melakukan sedekah atau menafkahkan hartanya di jalan Allah.
- Al-Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah RA juga menjelaskan tentang Allah SWT akan melipat gandakan pahala seseorang yang melaksanakan sedekah.
- At-Thabrani dan HR. Ahmad, Bukhari dan Muslim juga ada yang menjelaskan tentang keutamaan sedekah yaitu kita bisa terhindar dari siksa api neraka.
Itulah tadi penjelasan tentang hadist tentang sedekah, semoga dengan penjelasan ini kamu bisa lebih mehami tentang keutaman dari sedekah dengan lebih baik. Penjelasan tentang materi keislaman lainnya bisa dibaca di Arrazi Ibrahim.