Inilah Suku Di Sumbar yang Populer Lengkap dengan Karakteristiknya

Indonesia memang terkenal dengan suku bangsanya yang sangat beragam. Hal tersebut disebabkan oleh bentuk negaranya yang berupa kepualauan. Oleh sebab itu, sudah menjadi keharusan bagi warga negara yang baik untuk memperdalam tentang wawasan nusantara. Wawasan dapat diperoleh dengan mengenal dan memahami berbagai suku bangsa yang ada lengkap dengan karakteristik yang dimilikinya. Nah, salah satu wilayah yang dihuni oleh beragam suku bangsa yang khas adalah Sumatera Barat. Berbagai suku bangsa yang menghuni wilayah tersebut sejak dulu kala telah meninggalkan berbagai warisan budaya yang menarik untuk dipelajari. Lanyas, apa saja suku di wilayah Sumatera Barat yang populer ?. Simaklah jawaban lengkapnya melalui info Sumbar menarik di bawah ini.

Suku Minangkabau yang Dikenal Berpegang Teguh dengan Agamanya

 

Salah satu suku khas wilayah Sumatera Barat (Sumbar) adalah Suku Minangkabau. Ya, suku ini menjadi suku mayoritas yang menghuni wilayah Sumbar. Keberadaanya telah menyebar hampir di semua wilayah yang ada di Sumbar. Bahkan, keberadaanya juga telah menyebar luas hampir di seluruh wilayah Indonesia. Pasalnya, suku ini memiliki kebiasaan yang terbilang sangat unik yaitu merantau. Suku Minangkabau juga dikenal selalu memegang teguh agama yang dianutnya yaitu Islam. Teguhnya pendirian terhadap agama yang dianutnya bahkan membuat anggota yang keluar dari agama islam akan dianggam keluar dari anggota suku Minangkabau. Berbagai warisan budaya yang hingga kini masih dilestarikan adalah berbagai tarian daerahnya seperti Tari Piring dan Tari Pasaman. Selain itu, Suku Minang juga memiliki berbagai kesenian lainnya yang juga tidak kalah populer adalah Sholawat Dulang, Silek dan Randal.

Suku Minangkabau memiliki bahasa daerah tersendiri yang digunakan untuk berkomunikasi antar sesama anggota yaitu Bahasa Minangkabau. Meskipun logat bahasa tersebut memiliki kemiripan dengan bahasa Melayu tetapi keduanya memiliki perbedaan yang jelas pada kata-kata yang digunakan. Rumah adat suku Minang yang terkenal dengan bentuknya yang unik dikenal dengan sebutan rumah Gadang. Selain itu, suku Minangkabau juga dikenal sebagai nenek moyang dari berbagai suku turunannya seperti Suku Sakai, Suku Kerinci, Suku Talang Mamak, Suku Malayu dan Suku Bonai.

Suku Mentawai yang Hidup di Derah Pedalaman

Suku asli Sumatera Selatan yang populer selanjutnya adalah Suku Mentawai. Suku tersebut memiliki keunikan dalam pola hidupnya yang berada di daerah pedalaman. Jangan heran jika kehidupan suku jauh dari kata modern bahkan cenderung tidak tersentuh oleh adanya modernisasi. Suku yang mendiami wilayah Kepulauan Mentawai ini sebenarnya terdiri dari beberapa pulau penyusun. Namun, hanya beberapa pulau seperti Pulau Utara, Pulau Siberut, dan Pulau Pagai Selatan yang dihuni oleh banyak anggota suku Mentawai. Keberadaanya yang ada di wilayah pedalaman hutan menjadikan Sagu sebagai makanan pokoknya. Sedangkan makanan pelengkapnya diperoleh dengan cara berburu seperti babi hutan, ayam hutan, kijang, dan sebagainya.

Rumah adat suku Menyawai memiliki desain yang khas dan terdiri dari 3 jenis yang berbeda yaitu rumah Lalep, rumah Uma dan rumah Rusuk. Setiap jenis rumah memiliki fungsu yang berbeda-beda lho. Rumah Lalep digunakan sebagai tempat tinggal bagi pasangan atau keluarga yang sudah menikah. Rumah Uma memiliki ukuran yang besar sehingga dapat dihuni oleh 3 hingga 5 keluarga sekaligus dengan fungsi tambahan sebagai tempat penyimpanan benda pusaka dan tempat pertemuan maupun upacara adat. Sedangkan rumah Rusuk memiliki fungsi khusus sebagai tempat singgah bagi orang yang telah diusir dari kampungnya.

Similar Posts