Sejarah Gunung Sumbing yang Jarang Diketahui Orang
Siapa yang tak mengenal gunung ini. Gunung Sumbing terletak di Jawa Tengah tepatnya di kota Wonosobo. Gunung Sumbing juga dikenal sebagai gunung kembar karena letaknya berdekatan dengan gunung Sindoro. Gunung Sumbing sering menjadi salah satu yang diminati para wisatawan untuk ย didaki. Gunung Sumbing memiliki panorama yang indah dengan hutan yang masih asri. Selain itu keunikan lain dari gunung ini adalah kita dapat melihat puncak gunung Sindoro dan puncak gunung Merapi dari atas puncak gunung Sumbing. Selain keindahan alamnya, gunung Sumbing memiki cerita asal usul gunung Sumbing yang jarang diketahui oleh masyarakat luas. Cerita ini pun menjadi salah satu cerita rakyat yang populer di sekitar lereng gunung Sumbing.
Diceritakan pada jaman dahulu kala hidup seorang wanita dengan dua anaknya yang kembar. Kedua anaknya sangat nakal dan sering bertengkar setiap hari. Hal ini pun yang membuat wanita tersebut kerap marah kepada anaknya tersebut. Pada suatu ketika kedua anak ini sedang memperebutkan sesuatu hingga membuat kedua anak tersebut berkelahi. Melihat perkelahian anaknya wanita tersebut pun langsung marah dan memukul salah satu anaknya tepat di bibirnya sehingga membuat luka di bibir anak tersebut (sumbing). Banyak yang percaya juga jika gunung Sindoro merupakan kembaran dari anak tersebut. Penjelasan di atas adalah sejarah singkat mengenai asal-usul gunung Sumbing.